Bagi sebagian orang, memulai bisnis adalah hal yang tidak mudah. Sehingga banyak yang memilih untuk memulai bisnis dengan waralaba dibandingkan dengan memulai bisnis dari awal. Namun sebelum memilih bisnis mawaralaba, Anda perlu mengetahui keuntungan dan kerugian bisnis ini. Diantaranya adalah sebagai berikut.
Keuntungan yang didapat dalam bisnis waralaba adalah manajamen bisnis yang telah tergabung. Artinya Anda akan memiliki bisnis dibawah bendera bisnis yang sudah banyak dikenal dan memiliki reputasi bagus. Selain itu, Anda juga lebih mudah untuk membuat manajemen financial. Ini menjadi nila lebih agar memudahkan investor masuk atau percaya dengan bisnis Anda.
Sistem manajemen financial sudah ditentukan oleh pemilik waralaba dan Anda hanya perle mengikutinya. Keuntungan lainnya adalah Anda akan terjamin masalah stok bahan dan masalah pemasaran. Bagi Anda yang baru pertama kali terjun ke dunia bisnis, Anda juga akan mendapatkan pelatihan manajemen finansial, pemasaran, periklanan, dan sebagainya. Karena hal tersebut biasanya sudah satu paket pembelian waralaba.
Jadi, memilih bisnis waralaba sangat cocok untuk Anda yang memang baru pertama kali terjun ke dunia bisnis. Namun perlu Anda ketahui bahwa selain mendapatkan keuntungan bergabung dengan waralaba, bisnis ini juga memiliki kekurangan.
Kekurangan memilih bisnis waralaba yang pertama adalah kendali Anda terhadap bisnis ini sangat terbatas karena Anda harus mengikuti SOP dari pemilik waralaba. Ini membuat ruang gerak Anda menjadi tidak berkembang. Jika Anda memiliki ide atau kreatifitas juga tidak dapat diaplikasikan.
Kekurangan lainnya adalah Anda akan terikat dengan suplier. Jadi jika Anda menemukan bahan baku lebih murah, Anda tetap tidak bisa membelinya karena pemasok bahan baku sudah ditentukan. Kekurangan terbesar dalam bisnis ini adalah reputasi tergantung dengan yang lain. Artinya jika waralaba lain melakukan kesalahan dan merusak reputasi, maka bisnis Anda juga akan terpengaruh.
Jika Anda memutuskan untuk bisnis waralaba maka Anda harus menyediakan dana untuk biaya awal saat memulai perjanjian waralaba. Selain itu, terdapat biaya pelatihan dan biaya pendukung lainnya.
Sebelum memutuskan untuk membeli bisnis waralaba maka Anda perlu mempertimbangkan keuntungan dan kekurangan dari bisnis ini.